Rabu, 14 Desember 2011

Sistem Koordinasi pada Manusia bagian 1

Seperti judul diatas, hari ini kita akan membahas "sedikit" tentang sistem koordinasi manusia,
sistem koordinasi manusia terdiri dari 3 bagian, yaitu:
1. Sistem saraf
2. Sistem hormon
3. Sistem indra

fungsi dari sistem koordinasi sendiri adalah untuk menghubungkan kita dengan dunia luar (dunia maya masuk kali yak) dan mengontrol semua aktifitas tubuh, baik yang disadari maupun tidak.

Selanjutnya masuk pada pembahasan pertama yaitu mengenai "SISTEM SARAF"

1.Sistem saraf
bagian terkecil, paling kecil, paling mungil (kyk hewan aja) dari sistem saraf disebut dengan "NEURON".

" BE @ SMART info: Neuron tidak dapat di regenerasi"

Bagian dari NEURON:
1. Dendrit
=> fungsi menerima rangsang dari luar dan menyalurkannya ke badan sel.
2. Badan sel
=> fungsi menerima rangsang dari dendrit
dan menyalurkannya ke akson
3. Akson
=> fungsi menerima rangsang dari badan sel dan menghantarkannya ke neuron lainnya.

Berikut adalah 3 macam sel saraf.
1. Neuron sensorik
=> berfungsi untuk menghantar rangsang dari reseptor ke sistem saraf pusat.
2. Neuron motorik
= berfungsi untuk menghantarkan tanggapan rangsang dari sistem saraf pusat ke efektor.
3. Neuron penghubung
=> berfung untuk menghubungkan neuron satu dengan neuron lainnya (sensorik dengan motorik atau lainnya) di dalam sistem saraf pusat.

"BE @ SMART info:
*reseptor-> berfungsi menerima rangsang.
*efektor-> berfungsi menanggapi rangsang."

ok sobat g4ul's sekian dulu postingan tentang "SISTEM KOORDINASI PADA MANUSIA". Kita akan sambung dengan sistem hormon dan sistem indra, suatu saat nanti soalnya lagi nyari bahannya dan juga waktu diterangin ama guru gak nyatet poin-poin nya.
Hehehehe bye.

"apabila dari penjelasan diatas ada yg salah, mohon kepada sobat g4ul's semua untuk memperbaikinya dengan cara memberikan penjelasan yg benar di kotak komentar atau kirim ke saya melalui email: blogs.g4ul@gmail.com"

BE @ SMART

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan berikan komentar, opini atau pendapat anda tentang artikel ini.

BE @ SMART